PELATIHAN SENAM KEBUGARAN JASMANI (SKJ) PELAJAR PADA ANAK DI SD NEGERI TITI PANJANG

  • Melfa Br Nababan Universitas Gunung Leuser Aceh
  • Afrizal Universitas Gunung Leuser Aceh
  • Fakhrur Rizal
Keywords: Pelatihan, Senam Kebugaran Jasmani (SKJ) Pelajar.

Abstract

Tujuan dari pengabdian kepada masyarakat ini adalan untuk memasyarakatkan Senam Kebugaran Jasmani (SKJ) Pelajar dan menghasilkan instruktur SKJ Pelajar yang memiliki bakat dalam bidang senam. Selain itu pengabdian masyarakat ini juga dilakukan untuk memberdayaan masyarakat khususnya pada pelajar anak SD Negeri Titi Panjang Kecamatan Leuser dengan membuat rutinitas pelaksanaan SKJ Pelajar secara berkelanjutan yang bertujuan untuk peningkatan kebugaran pada pelajar khususnya di SD Negeri Titi Panjang Kecamatan Leuser. Sasaran dari kegiatan ini adalah SD Negeri Titi Panjang Kecamatan Leuser. Metode yang digunakan adalah pelatihan terdiri dari teori, diskusi, pelatihan yang dilanjutkan dengan latihan/praktik baik secara perorangan, kelompok dan secara keseluruhan. Waktu yang diperlukan untuk kegiatan ini adalah 24 kali pertemuan selama 2 Bulan. Hasil pelatihan Senam SKJ Pelajar adalah Siswa/i SD Negeri Titi Panjang Kecamatan Leuser yang mengikuti kegiatan pelatihan ini mampu mempraktekkan gerakan SKJ Pelajar dan cara membuat tubuh sehat dan bugar dengan melakukan keseluruhan gerakan SKJ Pelajar dan mereka mampu melakukan kembali senam yang diajarkan. Hasil yang diperoleh setelah melakukan pelatihan ini 82 % Siswa/i SD Negeri Titi Panjang Kecamatan Leuser khusus kelas 4, 5, dan 6 mampu dan mau menerapkan SKJ Pelajar menjadi kegiatan rutin setiap 2 kali seminggu di Sekolah. Dari Aktivitas fisik SKJ Pelajar tersebut memperlihatkan terjadinya peningkatan pengetahuan terkait aktivitas fisik gerak Senam SKJ Pelajar. Pelatihan terkait berdampak kepada sehingga memperbaiki pola hidup sehat dan bugar.

Published
2023-02-06
How to Cite
Melfa Br Nababan, Afrizal, & Fakhrur Rizal. (2023). PELATIHAN SENAM KEBUGARAN JASMANI (SKJ) PELAJAR PADA ANAK DI SD NEGERI TITI PANJANG . Jurnal Pengabdian Bangsa, 2(1), 1-5. https://doi.org/10.61992/jpb.v2i1.55
Section
Articles